Rabu, 27 April 2016

Makanan Sehat Untuk Penderita Asam Urat

Asam urat adalah penyakit dari sisa metabolisme zat purin yang berasal dari sisa makanan yang kita konsumsi. Purin itu sendiri adalah zat yang terdapat dalam setiap bahan makanan yang berasal dari tubuh makhluk hidup. Dengan kata lain, dalam tubuh makhluk hidup terdapat zat purin ini, lalu karena kita memakan makhluk hidup tersebut, maka zat purin tersebut berpindah kedalam tubuh kita. Berbagai sayuran dan buah-buahan juga terdapat purin. Purin juga dihasilkan dari hasil perusakan sel-sel tubuh yang terjadi secara normal atau karena penyakit tertentu. Biasanya asam urat menyerang pada usia lanjut, karena penumpukan bahan purin ini.

Makanan Sehat Untuk Penderita Asam Urat 

 
1. Buah cerry
Buah ini merupakan makanan yang baik bagi penderita penyakit asam urat. Cerry mengandung zat anti inflamasi sehingga berperan mencegah pengkristalan asam urat yang dapat mengganggu kesehatan. Selain itu, buah ini juga akan menetralkan zat asam serta membantu mencegah peradangan dan rasa nyeri pada sendi. Untuk meringankan serta mencegah penyakit asam urat, makanlah buah ini setidaknya 200 gram setiap hari.

2. Buah apel
Buah apel mengandung asam malat yang memiliki kemampuan menetralkan asam urat. Dengan begitu, ketika penderita asam urat mengonsumsi buah ini maka penyakitnya dapat terkontrol. Konsumsilan buah apel setidaknya 1 buah setiap hari agar penyakit asam urat yang Anda derita bisa lebih cepat diatasi.

3. Jeruk nipis
Jeruk nipis buah ini memang memiliki rasa sangat asam. Namun kandungan asan sitrat yang ada dapat melarutkan asam urat sehingga gejala asam urat bisa diberantas. Minumlah air perasan jeruk nipis dua gelas setiap hari secara rutin. Selain mencegah dan mengobati asam urat, konsumsi air jeruk nipis juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh karena kandungan antioksidannya yang tinggi. Air jeruk nipis juga baik untuk Anda yang sedang diet untuk melangsingkan tubuh.

4. Makanan yang mengandung potasium tinggi
Makanan yang mengandung potasium tinggi juga baik untuk penderita asam urat seperti yogurt, tomat, dan kentang

5. Buah yang mengandung banyak Vitamin C
Buah dengan kandungan vitamin C juga sangat dianjurkan untuk penderita asam urat contohnya seperti buah pepaya, stroberry, dan jeruk

6. Pisang
Pisang juga bisa masuk dalam daftar makanan untuk penderita asam urat yang baik dikonsumsi. Konsumsilah 4 hingga 8 buah pisang setiap hari untuk mengurangi pembengkakan dan peradangan nyeri sendi.

7. Perbanyak konsumsi makanan berkarbohidrat
Penderita asam urat juga harus memebuhi kandungan karbohidrat dalam tubuhnya, conto sumber makanan yang kaya akan karbohidrat bisa di dapatkan dari nasi, roti, ubi, dan singkong.
 


0 komentar:

Posting Komentar

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com